Minggu, 11 Maret 2018

Harga Tiket Masuk Pantai Goa Cina Terbaru 2018

Harga Tiket Masuk Pantai Goa Cina Terbaru 2018


Harga Tiket Masuk Pantai Goa Cina Terbaru 2018. Hallo sobat kali in team admin akan memberikan info lengkap tentang tempat wisata pantai di Malang yaitu Pantai Goa Cina, Kami akan memberikan info harga tiker masuk, lokasi dan rute perjalanan menuju Pantai Goa Cina. Pantai ini berlokasi di Dusun Tampak Awu, Sitiarjo, Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang Jawa Timur. Kini banyak sekali yang penasaran dengan Pantai Goa Cina ini sehingga banyak sekali wisatawan yang mengunjungi pantai pantai ini.


Pantai yang tak kalah populer dengan pantai balekambang ini memiliki fasilitas yang lengkap, pantai ini sangat unik dikarenakan terdapat goa di karang yang berada di sebelah kanan pantai yang berjarak kurang lebih 50 meter saja. Goa yang unik di pantai goa cina ini memiliki tinggi kurang lebih 2 meter serta lebar 2 meter dan mempunyai rongga yang menjorok sekitar kurang lebih 8 meter.


Ombak di Pantai Goa Cina ini tidak terlalu besar sehingga kita bisa bermain air dan pasir. Yang perli kita waspadai jika anda membawa anak - anak pastikan selalu dalam pengawasan sobat. Sehingga anak - anak akan aman.

Desekitar pantai juga terdapat penjual yang menajajakan makanan dan minuman yang layak di konsumsi, harganya pun cukuplah buat kantong kita. Bagi anda penggemar seafood anda bisa makan di warung yang ada di Pantai Goa Cina dan jangan lupa tak lengkap bila tidak mencoba air kelapa muda yang segar dengan santai menikmati angin yang berhembus,  suara ombak, dan sinar matahari.


Untuk bersantai sayang sekali untuk tempat duduk di pantai ini sangat kurang, jadi saya sarankan anda bisa membawa tikar atau alas yang bisa kita gunakan untuk bersantai sambil menikmati indahnya pantai dan melihat anak - anak kita bermain di pasri pantai. Bagi anda yang tida membawa tikar atau lupa jangan kahawatir disana terdapat tempat penyewaan tikar harga diisarkan Rp.20.000 - Rp. 25.000

Fasilitas yang lainya adalah musholla yang sangat penting bagi beragama muslim yang sedang berwisata. Untuk toiletnya juga bersih sehingga akan sangat nyaman saat kita berada di Pantai Goa Cina.


Untuk rute perjalanan menuju Pantai Goa Cina ini jika anda berangkat dari malan anda arahkan kendaraan anda ke Gadang, ambil arah ke bululawang, turen dan sumbermanjing wetan. Kita pilih menuju Dusun Sitiarjo dan nantinya kita akan menemukan petunjuk arah menuju pantai sendang biru, jika sampai di pertigaan pantai sendang biru kita ambil arah kanan menuju Pantai Goa Cina.

Harga Tiket Masuk Pantai Goa Cina Terbaru :

Bagi anda yang ingin berlibur di Pantai Goa Cina anda dapat membayar dengan harga tiket masuk Rp.10.000 per orang, sementara itu untuk biaya parkir kendaraan Rp.10.000 untuk motor sedangkan untuk mobil Rp.15.000. untuk ke dalam Goa Cina anda dikenakan tarik masuk Rp.5.000 per orang, dan Berfoto di Villa diatas bukit harus bayar Rp.5.000. Harga sewaktu - waktu dapat berubah dari kebijakan manajemen wisata.

Demikian info lengkap dari Pantai Goa Cina Malang, dan juga info rute perjalanan menuju Pantai Goa Cina Malang bila anda kurang jelas dengan rute anda bisa menggunakan smartphone anda untuk menggunakan aplikasi Google Map. Jangan lupa untuk melihat tempat wisata yang keren lainnya yang kita bahas bersama. 

Artikel Terkait

Harga Tiket Masuk Pantai Goa Cina Terbaru 2018
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email